Skip to main content

Posts

Showing posts from November, 2010

Berubahlah ! Berkembanglah !

Merancang peta karier berarti mempersiapkan diri Anda mengarungi perjalanan menuju posisi karier berbeda .Supaya Anda siap menghadapi perubahan yang mungkin terjadi , terapkan konsep OCEAN yang diperkenalkan pakar manajemen Rhenald Kasali dalam bukunya, Change! Opennes to experience (keterbukaan terhadap hal-hal baru) . Orang yang punya cara berpikir terbuka cenderung imajinatif dan kreatif. Mereka bersifat fleksibel, menyukai keragaman, serta mengutamakan hal-hal yang sifatnya orisinil. Conscientiousness (keterbukaan hati dan telinga) . Mereka yang punya keterbukaan hati yang tinggi cenderung bergerak secara terpola, menghargai waktu, dapat diandalkan, disiplin, termotivasi, serta gigih mencapai tujuan. Extroversion (membuka diri pada orang lain) . Orang yang extrovert cenderung senang berkawan dan bekerja dalam kelompok, lugas, berenergi, percaya pada orang lain, percaya diri, dan penuh keberanian. Agreeableness (keterbukaan terhadap kesepakatan) . Dalam setiap proses perubahan, akan

Ubah Cara Bicara pada Pasangan

Pria dan wanita memang berbeda cara berpikirnya. Beda pendapat memang biasa, namun terlalu sering atau malah berubah jadi pertengkaran juga tak baik. Untuk mengupayakan hubungan yang lebih harmonis tentunya harus ada komitmen dan usaha. Nah, boleh dong dimulai dengan Anda, para wanita/pria yang bijaksana. Upayakan mengganti kalimat yang cenderung bias ketika keluar dalam keadaan emosi, dengan kalimat yang lebih manis nan konstruktif . Ini contohnya: Hindari : "Kamu tak pernah membantu di rumah!" Ganti dengan : "Alangkah indahnya kalau kamu bisa membuang sampah-sampah ke tempat sampah di depan rumah sebelum jam 8 nanti. Mau yaa" Alasannya : Jangan beranggapan bahwa pasangan Anda bisa membaca pikiran Anda. Lebih baik berikan permintaan yang spesifik daripada "menyerang" bombardir secara personal. Hindari : "Aku nggak tahan kalau kamu ngomong teriak-teriak!" Ganti dengan : "Saya pengen banget mendengar apa yang mau kamu sampaikan. Tapi tolong d

Cara Terbaik untuk MEMULAI sesuatu

Sering kita menunggu waktu yang tepat untuk memulai sesuatu, dan ternyata waktu yang tepat itu tidak pernah datang . Bila kita tidak tahu waktu yang tepat untuk memulai sesuatu, maka sesuatu itulah yang harus tepat. Ketepatan pilihan tindakan dan KESUNGGUHAN BERTIDAK -lah yang menjadikan waktu apa pun disebut WAKTU YANG TEPAT . Sudah berapa banyak orang di antara kita yang sekarang sedang terbakar oleh ide-ide besar, namun tertahan oleh BAKAT kita yang HEBAT, yaitu MENUNDA . Mengapa tidak sekarang ? Betapa sering kita tidak memulai sesuatu karena kita belum memiliki ini atau itu. Padahal untuk memulainya tidak dibutuhkan ini atau itu. Bila semua halangan/rintangan yang mungkin terjadi harus disingkirkan terlebih dulu, maka kapankah kita bisa mulai? "Lebih baik kita gagal mengupayakan sesuatu yang baik, daripada BERHASIL TIDAK MELAKUKAN APA PUN" Dan kita semua tahu bahwa kita harus memulai.Sesungguhnya, "CARA TERBAIK untuk MULAI adalah MULAI" .Jadi : "Kita da

Cara Terbaik agar Hidup Selalu Bahagia

Kebahagiaan adalah hak. Dan seperti semua hak, kitalah yang diharapkan datang menjemputnya. Bersama semua hak, tentu ada tanggung jawabnya. Dan tanggung jawab bagi mereka yang dibahagiakan adalah membahagiakan yang lainnya. Maka orang yang tidak ingin tertunda kebahagiaannya, harus mendahulukan tercapainya kebahagiaan orang lain, otomatis kita pun bahagia. Marilah kita terima dengan ikhlas, bahwa kebahagiaan adalah masalah keputusan . Hidup yang berbahagia adalah untaian dari keputusan-keputusan untuk berbahagia, dari satu waktu ke waktu lainnya. Kita harus segera memutuskan untuk berbahagia, dan keputusan itu harus tegas . Karena keputusan yang berdampak baik adalah keputusan baik yang tegas . Segera setelah kita putuskan untuk berbahagia, maka semua pikiran, perasaan, dan tindakan kita akan terfokus pada membahagiakan. Tegaslah untuk memutuskan bahwa : “Waktu terbaik untuk berbahagia adalah SEKARANG”.“Tempat terbaik untuk berbahagia adalah DISINI”.Dan “cara terbaik untuk berbahagia

BASMALAH

Basmalah (Muhammad Nasiruddin) “setiap perkara yang berguna akan terputus (amal ibadahnya) jika tidak dimulai dengan ‘Basmalah’.” (Nabi Muhammad Saw) Basmalah “Bismillahi ar-ramani ar-rahim” merupakan doa tuntunan umum untuk mengawali segenap perbuatan yang berguna. Dengan mengucapkan Basmalah berarti seseorang mengingat ALLAH SWT untuk kemudian menjadikanya sebagai landasan dan arah tujuan perbuatan tersebut. Memulai suatu perbuatan dengan bacaan Basmalah berarti meyakini bahwa perbuatan itu benar,baik,indah serta tidak bertentangan dengan kehendak-NYA. Artinya jika,jika ada niat buruk atau cara salah pada perbuatan yang disertai Basmalah itu, maka terjadilah ‘pencatutan’ nama Allah yang berarti juga ‘pelecehan’ Basmalah. Sebab, dengan Basmalah, atas nama Allah, bukan atas nama yang lain, seseorang harus bisa mempertanggungjawabkan perbuatanya itu di hadapah Allah Ta’ala. Paling sering Basmalah diberi makna: Dengan nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang. Akan tetapi, idiom